Sunday, April 10, 2011

Introduction to Operations Management

Hmmm...berhubung besok kamis MID Semester dan saya ingin ngeblog juga. Saya ingin mencoba berbagi sedikit ilmu tentang manajemen operasi yang saya dapat ketika kuliah.

Pasti kalian bertanya – tanya apa sih manajemen operasi itu ?
Mengapa harus belajar manajemen operasi?
Dan Apakah yang dilakukan oleh manajer operasi ?

Nah berikut ini jawabanya……. 

 Manajemen operasi adalah sekelompok aktivitas menciptakan value dalam bentuk barang dan jasa dengan mentransformasikan input menjadi output. 
Untuk menghasilkan barang dan jasa semua jenis organisasi menjalankan tiga fungsi. diantaranya adalah : 
1.Pemasaran – menciptakan permintaan 
2.Produksi/operasi – menciptakan produk 
3.Keuangan/akuntansi – menelusuri seberapa baik organisasi melakukan pembayaran mengumpulkan uang, dll.
Universitas, Masjid, gereja dan bisnis, semuanya menjaalankan fungsi - fungsi ini. Bahkan Kelompok Sukarelawan seperti pramuka Amerika diorganisasikan untuk bisa melaksanakan fungsi dasar tersebut. 
 Mengapa kita harus belajar manajemen operasi ?
1.      Manajemen Operasi adalah satu dari 3 fungsi utama organisasi, Manajemen Operasi mempelajari bagaimana orang mengatur perusahaan untuk menjadi produktif.
2.      Untuk mengetahui bagaimana barang dan jasa diproduksi.
3.      Kita mempelajari Manajemen Operasi untuk memahami apa yang dikerjakan manager operasi
4.      Manajemen Operasi merupakan bagian yang paling banyak mengeluarkan biaya dalam sebuah organisasi.

Tugas Manajemen Operasi adalah
1.      Planning ( perencanaan )
2.      Organizing ( pengorganisasian )
3.      Staffing ( pengaturan karyawan )
4.      Leading ( pengarahan )
5.      Controlling ( pengendalian )

Itu dia sedikit info yang bisa saya bagi…. Kalau kurang lengkap bisa baca langsung bukunya Jay Heizer dan Barry Render yang judulnya Operations Management.



No comments:

Post a Comment